Lagi, Baznas Padang Panjang Salurkan Zakat Senilai 307 Juta Rupiah

Padang Panjang | Topsumbar – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Padang Panjang kembali salurkan zakat kepada mustahiq di Kota Padang Panjang.

Total nilai zakat disalurkan kali ini berjumlah Rp. 307.550.000 diterima 160 orang mustahiq atau penerima mamfaat zakat.

Adapun penyaluran zakat dilangsungkan oleh Baznas di masjid Nurul Huda, Kelurahan Silaing Bawah, Selasa, (26/7/2022).

Bacaan Lainnya

Ketua Baznas Padang Panjang, Syamsuarni menyebutkan penyaluran zakat kali ini terbagi pada empat program zakat, yaitu Padang Panjang Makmur, Padang Panjang Cerdas, Padang Panjang Sehat, dan Padang Panjang Dakwah.

“Untuk Padang Panjang Makmur jumlah penerima 118 orang dengan total zakat Rp. 232.600.000, Padang Panjang cerdas jumlah penerima 38 orang dengan total zakat Rp. 68.450.000, Padang Panjang sehat 2 orang, total Rp. 3.500.000, dan Padang Panjang dakwah, 2 orang Rp. 2.500.000” sebutnya merincikan.

Ia juga mengingatkan penerima zakat kiranya bisa memamfaatkan dana zakat sesuai peruntukan.

“Hari ini bapak dan ibuk selaku mustahiq besoknya semoga jadi muzakki atau si pemberi zakat,” pesannya seraya berharap semoga kian hari jumlah mustahiq kian berkurang.

Sementara itu, Wali Kota Padang Panjang, Fadly Amran dalam sambutannya mengungkapkan berdasarkan hasil riset lembaga international tahun 2021orang Indonesia di cap sebagai The most generals people in the world atau sebagai negara paling berbagi di dunia dengan indeks 69.

“Artinya apa, jumlah orang Indonesia yang suka membantu itu kian hari kian banyak jumlahnya, termasuk jumlah Muzakki tentunya,” ujar Wako Fadly.

Wako juga mengapresiasi kinerja Baznas Kota Padang Panjang yang telah mengelola dana zakat masyarakat Kota Padang Panjang dengan baik dan professional.

“Alhamdulillah hari ini Baznas kembali menyalurkan zakat kepada warga yang membutuhkan sesuai dengan pengajuan. Dan hingga Juli ini atau enam bulan ini Baznas Padang Panjang telah menyalurkan zakat senilai total Rp. 2,5 milyar. Lebih besar dibandingkan daerah lainnya di Sumbar, ” ujarnya.

Terakhir, Wako Fadly juga menyampaikan harapannya kepada mustahiq untuk dapat menggunakan zakat sesuai dengan yang diajukan sebelumnya.

“Kami berharap kepada bapak dan ibu yang sudah menerima zakat ini untuk dapat menggunakan sesuai dengan yang diajukan sebelumnya,” ujarnya.

Usai sambutannya, Wako Fadly menyerahkan zakat secara simbolis kepada tiga orang penerima zakat. Masing-masing kepada Dedi Mulia/Dewi Puspita dari RT 23 Kelurahan Kp.Manggis, Yepy Herizon/Desi Andri Nova dari RT 3 Kelurahan Tanah, Hitam, dan Azwar/Rina Tanjung dari RT 6 Kelurahan Ganting.

(AL)

 

Dapatkan update berita pilihan seputar Sumatera Barat hari ini dari Topsumbar.co.id. Mari bergabung di Grup Whatsapp “TOPSUMBAR|Media Online”, caranya klik link https://chat.whatsapp.com/HIjz25fqv3j6AguRPbSoeT, kemudian join. Anda harus install aplikasi Whatsapp terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait