Ramaikan Masjid di Bulan Suci Ramadhan, Wako Zul Elfian Buka Bersama dengan Jamaah Masjid Al Hidayah VI Suku

Kota Solok | Topsumbar – Wali Kota Solok Zul Elfian Umar menghadiri buka puasa bersama jamaah Masjid Al Hidayah VI Suku, Kota Solok, dalam rangka meramaikan masjid selama bulan suci Ramadhan.

“Terimakasih kepada pengurus dan jamaah Masjid Al Hidayah karena telah mengundang untuk melaksanakan buka puasa bersama,” ucap Wako Zul Elfian, Senin (25/4/2022).

Wako Solok berpesan kepada jamaah untuk menjadikan masjid-masjid di Kota Solok menjadi Masjid Paripurna, bukan hanya tempat ibadah saja, tapi juga untuk kegiatan-kegiatan yang positif termasuk untuk anak muda, menjadikan masjid tempat anak-anak dan adik belajar kegiatan keagamaan.

Bacaan Lainnya

“Pemerintah Kota Solok mempunyai program Masjid Paripurna di mana masjid menjadi percontohan yang memerankan masjid sebagai hablum minallah dan hablum minannas (salah satunya edukasi),” jelas Wako.

Masjid Paripurna mengusung konsep tridaya, lanjutnya, yaitu membangun sumber daya manusia, ekonomi kerakyatan dan lingkungan yang aman dan nyaman. Untuk ekonomi kerakyatan, ada koperasi syariah dalam masjid.

“Insyaa Allah, dengan itu semua masyarakat yang maju, sejahtera bisa terwujud,” sebut Wako.

Wako Zul Elfian juga berkenan menyerahkan santunan secara simbolis kepada anak yatim yang digagas oleh pengurus Masjid Al Hidayah VI Suku, Kota Solok.

(gra)

Pos terkait