Padang | Topsumbar – Ketua DPRD Sumbar, Supardi mengajak seniman musik untuk selalu menjaga martabat budaya minang di mana saja berada. Termasuk menampilkan dan menghadirkan ikon-ikon budaya minang dalam karya ciptanya.
“Mari kita jaga dan lestarikan budaya minang. Peran seniman musik dan pencipta lagu sangat dibutuhkan agar budaya minang tetap menjadi bagian dari kehidupan masyarakat sehari-hari,” ungkap Supardi dalam sambutannya saat Berbuka Puasa Bersama Pengurus DPD Persatuan Artis, Pemusik dan Pencipta Lagu Republik Indonesia (DPD PAPPRI) Provinsi Sumbar, Senin 11 April 2022 di rumah dinas Ketua DPRD Jalan Sudirman, Padang.
Supardi yang juga Ketua Dewan Pembina DPD PAPPRI Sumbar, mengajak para seniman untuk selalu menjaga silaturahmi dan Ukhuwah Islamiyah serta saling mendukung dalam berkreativitas dan berkarya.
“Mari kita jadikan PAPPRI ini sebagai rumah kita. Tempat kita berlindung serta berkarya untuk memenuhi kebutuhan bagi keluarga. Kekompakan pengurus dan seniman musik, tentu akan menciptakan harmonisasi sehingga diharapkan dapat melahirkan karya karya yang bernas dan menjadi best seller di pentas musik nasional dan dunia,” harap Supardi.
Supardi mengakui, kehidupan dan karir seorang seniman musik itu, baik penyanyinya, pemusik maupun pencipta lagu, ada masa-masa redupnya.
“Kesuksesan itu memang tidak akan berlangsung selamanya. Kesuksesan itu ada masa dan zamannya. Maju mundur dalam berkarir, adalah sesuatu yang biasa. Itulah perjalanan hidup. Tapi bagaimana kita bisa menyikapi dan menjalaninya agar kita bisa tetap bertahan, jangan cepat putus asa,” kata Supardi.
Sementara itu Ketua Umum DPD PAPPRI Sumbar, Husin Daruhan menyampaikan komitmennya untuk selalu mendukung semua aktivitas seniman musik dalam berkarya.
“Kita selalu mendukung penuh semua kegiatan seniman musik, dalam upaya mengangkat kesejahteraan pemusik yang sejalan dengan membesarkan organisasi,” ujar Husin Daruhan.
Satu yang menjadi komitmen pengurus DPD PAPPRI Sumbar, membuat berbagai kegiatan untuk membesar organisasi, termasuk menggelar Lomba Cipta Lagu Minang tingkat nasional yang saat ini sedang berlangsung dan Festival Lagu Minang.
Pendaftaran Lomba cipta lagu Minang akan ditutup 22 September 2022, dan pada 5 Oktober 2022 akan diumumkan 10 karya lagu terbaik, yang masing-masing pemenang akan mendapat hadiah Rp.10 juta ditambah tropi.
Khusus untuk Festival Lagu Minang, pendaftaran berlangsung hingga 15 Mei 2022 dengan total hadiah Rp30 juta.
“Kita sangat berterimakasih kepada Bapak Supardi, baik sebagai Ketua DPRD Sumbar, maupun pembina PAPPRI Sumbar, yang selalu mendukung penuh setiap kegiatan PAPPRI Sumbar. Terima kasih ketua,” pungkas Husin Daruhan.(Ha)