Ceramah Dihadapan ASN Limapuluh Kota UAS: Bekerja Itu Ibadah

Limapuluh Kota,- Wirid pengajian yang digelar Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota di Aula kantor Bupati setempat pada Jumat (25/3) menghadirkan Ustadz Abdul Somad.

Bupati Limapuluh Kota melalui sekretaris Daerah, Widdya Putra menyebutkan syukur atas kehadiran UAS sebagai penceramah dalam wirid pengajian ASN kali ini.

“Ini merupakan kesempatan bagi ASN untuk dapat mendengar tauziah ustadz (Abdul Somad, red), apalagi sebentar lagi hendak memasuki bulan suci ramadhan,”sebut widdya putra.

Bacaan Lainnya

Terimakasih kepada Ustadz yang sudah menyempatkan waktu untuk hadir pada kegiatan hari ini, mungkin juga bisa menceritakan pengalaman waktu menjadi ASN dahulu, katanya.

Ustadz Abdul Somad dalam wirid silahturahminya itu menyebutkan bahwa pekerjaan sebagai ASN merupakan pekerjaan yang sangat didambakan banyak orang.

Menurutnya, dari zaman dahulu menjadi seorang PNS adalah dambaaan orang tua. Banyak orang tua yang ingin anaknya menjadi PNS, apalagi mereka yang sudah kuliah tinggi-tinggi.

“Jadi bapak ibu yang sudah menjadi ASN/PNS harus banyak-banyak bersyukur, karena ini pekerjaan mulia mengabdi untuk negara,” sebutnya.

Kesempatan itu, UAS juga berpesan agar ASN dapat bekerja dengan baik, menurutnya jika pekerjaan dilakukan dengan baik dan benar akan menjadi sebuah ibadah.

Di kesempatan itu, Abdul Somad juga mengingatkan ASN di lingkungan Pemkab Lima Puluh Kota untuk bersiap menyambut bulan suci ramadhan mengingat tak lama lagi umat islam seluruh dunia akan menyambut bulan penuh berkah tersebut.

“Tidak lama lagi kita dan umat Islam sedunia lainnya akan menyambut bulan penuh berkah, yaitu bulan suci Ramadhan. Maka dari itu mari kita persiapkan diri dengan hati yang senang, sebab bulan Ramadhan ini menjadi bulan yang sangat istimewa dan selalu ditunggu-tunggu kehadirannya oleh umat Islam,”ujarnya.

Selama sebulan penuh, umat Islam akan menjalankan ibadah Puasa mulai dari terbit hingga terbenamnya matahari. Namun sebelum puasa Ramdhan tiba, ada beberapa amalan yang bisa dilakukan umat Islam agar dalam menjalankan ibadah puasanya semakin matang dengan iman yang kuat.

Adapun amalan penting yang perlu dipersiapkan menurut ustadz Abdul Somad dalam menyambut bulan suci Ramadhan diantara lain:
Pertama, Menjelang bulan Ramadhan, UAS mengimbau agar bisa perbaiki hubungan dengan Allah, mensucikan diri dengan Taubat Nasuha

“Dalilnya, ‘hai orang beriman tobat nasuha lah engkau kepada Allah.’ Ibarat mengambil madu, sebelum disaring madu tersebut masih banyak tercampur oleh lebah, larva lebah, sarang lebah dan kayu dan harus kita saring terlebih dahulu sehingga kita akan mendapatkan madu yang bersih, jadi menyaring madu ini bahasa arabnya Nasuha dan itulah istilah Taubat Nasuha sebab didalam diri kita ini banyak terdapat dosa dan khilaf. Maka taubat lah sebelum masuk bulan suci ramadhan, dengan mandi taubat, di leluhur kita disini istilahnya Balimau,” ujarnya.

Selanjutnya, UAS mengatakan amalan berikutnya ialah menyambung tali silaturahmi, perbaiki hubungan antara kita, sesama manusia, dengan saling bermaaf-maafan.

Seterusnya, amalan berikutnya dengan pelajari ilmu Ramadhan dan menjalankan ibadah wajib dan sunnah selama bulan suci ramadhan.

“Pelajari ilmu puasa, dengan menjalankan ibadah wajib dan sunnah dengan melaksanakan sholat tarawih, sholat witir, tadarus dan membiasakan diri sholat tahajjud malam, seterusnya sahur sebelum azan subuh dan melakukan sholat subuh berjamaah,”sambungnya.

Seterusnya, UAS mengatakan kepada ASN di Lima Puluh Kota saat berpuasa untuk tidak bermalas-malasan dan menjaga hawa nafsu.
“Saat berpuasa kita harus segar dan bersemangat, sebab saat berpuasa racun dan penyakit yang didalam tubuh kita akan dikikis dan hilang, jadi tidak ada alasan untuk bermalas-malasan selama berpuasa,” tukasnya.

Seterusnya, UAS mengatakan untuk menyiapkan dana “Siapkan uang untuk membantu anak yatim dan fakir miskin mari kita berbondong-bondong berbuat baik saat bulan yang penuh berkah ini.”ungkap UAS.

Terakhir UAS menghimbau ASN di Lima Puluh Kota untuk terus meningkatkan iman dan taqwa selama bulan suci Ramadhan.

Turut hadir dalam tausyiah Ustadz Abdul Somad tersebut, Ketua DPRD Lima Puluh Kota, Deni Asra, Kapolres Lima Puluh Kota, Kapolres Kota Payakumbuh, Dandim 0306-50 Kota, Kajari Payakumbuh, Ketua MUI Lima Puluh Kota, Kepala Kemenag Lima Puluh Kota.

(ton)

Pos terkait