Pemkab Solok Terima Audiensi Dewan Pembina APKASI di Bidang Pendidikan

Kabupaten Solok | Topsumbar – Bupati Solok diwakili Sekretaris Daerah Medison, S.Sos,M.Si menyambut kedatangan Dewan Pembina APKASI Drs. Sokhiatulo Laoli, MM beserta jajaran di ruang rapat Sekretaris Daerah, Senin (17/01/22). Tampak hadir Asisten Administrasi Drs. Syahrial, MM, dan para Kepala OPD terkait. Dalam pertemuan tersebut Medison menyampaikan permohonan maaf dari Bupati yang tidak dapat hadir dikarenakan ada agenda lain yang tak bisa diwakilkan.

“Merupakan sebuah kebanggaan bagi kami dikunjungi Dewan Pembina APKASI beserta rombongan,” ujar Medison.

Selama pertemuan Medison memaparkan potensi daerah yang dimiliki Kabupaten Solok, baik itu potensi pariwisata maupun pertanian. Selain itu Medison juga mengatakan Pemerintah Kabupaten Solok siap menerima dan bekerjasama di bawah bimbingan APKASI.

Bacaan Lainnya

Drs. Sokhiatulo Laoli, MM selaku Dewan Pembina APKASI mengatakan tujuannya berkunjung adalah dalam rangka menyampaikan program APKASI terutama di bidang pendidikan keseluruh Pemerintah Kabupaten, dengan target untuk tahun 2022 sebanyak 80 Pemerintah Kabupaten di seluruh Indonesia.

“Dewan Pembina APKASI mengajak seluruh yang hadir untuk mendengarkan penjelasan secara teknis yang akan disampaikan oleh para pembicara, tentang program unggulan di bidang pendidikan, sehingga lebih mudah untuk menciptakan sumber daya manusia yang lebih baik dan bermutu tinggi khususnya di wilayah Kabupaten Solok Ini,” ucapnya.

Pada kesempatan tersebut Dr. Himmatul Hasanah, MP selaku Staf Ahli Bidang Pendidikan menyampaikan berbagai program unggulan, diantaranya program peningkatan mutu guru, program peningkatan iman dan taqwa serta training tata kelola pendidikan luar negeri.

Selain itu Ia juga memaparkan mengenai peningkatan literasi Pendidikan, dimana program tersebut didedikasikan untuk guru dan sumber daya pimpinan perangkat daerah.

“APKASI mempunyai metode unggulan khususnya bahasa Inggris, dimana hanya dalam kurun waktu 3 hari saja, peserta didik sudah bisa berbahasa Inggris. Penemuan ini sudah 2 sampai dengan 3 tahun yang lalu, dan sudah disosialisasikan di beberapa daerah di Indonesia. Terkait program peningkatan mutu guru pada tahun 2011, APKASI telah melatih lebih dari 140.000 guru di 150 Kabupaten/Kota seluruh Indonesia,” terangnya.

Usai audiensi, acara dilanjutkan dengan pertukaran cendera mata antara Pemerintah Daerah Kabupaten Solok dengan APKASI. (Ha/Adm)

Pos terkait