Kabupaten Solok | Topsumbar – Pemerintah Kabupaten Solok melaksanakan pelatihan peningkatan motivasi aparatur bagi Kasubag Umum dan Kepegawaian se-Kabupaten Solok, dengan tema “Motivasi Aparatur Kita Tingkatkan Pengelolaan Kelembagaan dan Analisis Jabatan”, di Ruang Solok Nan Indah Kamis (30/12/21).
Hadir membuka acara Bupati Solok yang diwakili oleh Asisten Bidang Pemerintahan Edisar, SH, M.Hum, dan didampingi Kepala Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Asnur, SH. MM.
Dalam laporannya Asnur selaku Ketua Pelaksana menyampaikan Kasubag Umum dan Kepegawaian merupakan pejabat yang penting di dalam sebuah organisasi. Kebaradaan serta tugas pokok dan fungsi Kasubag Umum dan Kepegawaian sangat vital untuk keberlangsungan maupun kemajuan sebuah organisasi di setiap OPD yang ada di Kabupaten Solok.
Kegiatan pelatihan ini dihadiri juga secara virtual oleh narasumber yang berasal dari BKN Pekan Baru. Ia berharap seluruh peserta pelatihan dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik, sehingga dapat memahami dan menguasai aturan maupun regulasi terbaru terkait tugas pokok dan fungsinya, demi keberlangsungan kinerja di OPD masing-masing.
Senada dengan hal tersebut di atas, Edisar dalam arahannya mengimbau kepada setiap para Kasubag Umum dan Kepegawaian untuk dapat mengikuti kegiatan dengan sebaik-baiknya. Selain itu Edisar mengharapkan lahirnya inovasi dalam melaksanakan tugas, pokok dan fungsinya. Dan yang tak kalah penting para Kasubag Umum dan Kepegawaian, mampu bekerja sesuai dengan perkembangan teknologi.
“Saat ini kita dihadapkan dengan dunia yang serba digital termasuk di dunia birokasi, sehingga mau tidak mau kita harus segera beradaptasi untuk menghadapi tantangan zaman yang serba digital, tentunya dengan kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas dan kerja tuntas,” tutur Edisar. (Ha/Adm)