Sijunjung | Top Sumbar – Kasat Binmas (Kepala Satuan Bimbingan Masyarakat) Polres Sijunjung IPTU H. Syafril, S.Pd. memberikan ceramah agama melalui acara wirid bulanan di Mesjid Nurul Islam-Batu Bajanjang-Solok pada Sabtu malam (22/1).
“Setiap manusia pasti akan menghadapi kematian, apabila datang ajal tidak bisa dimundurkan dan tidak bisa pula dimajukan” demikian perwira bersuara merdu ini mengawali ceramahnya.
Dihadapan Pengurus Mesjid Nurul Islam Batu Bajanjang H. Ismail Malin Putih, tokoh masyarakat, tokoh adat, BKMT, remaja mesjid dan jemaah wirid bulanan Kasat Binmas Polres Sijunjung H. Syafril, S.Pd mengangkat tema “Mempersiapkan Diri Sebelum Datangnya Kematian”.
“Makanya orang yang cerdas itu kata Nabi adalah orang yang banyak mengingat kematian banyak pula persiapannya dalam menghadapi kematian tersebut” lanjut Kasat Binmas Polres Sijunjung IPTU H. Syafril, S.Pd.
Pada kesempatan wirid bulanan Mesjid Nurul Islam-Batu Bajanjang-Solok ini tak lupa Kasat Binmas Polres Sijunjung IPTU H. Syafril, S.Pd juga menyampaikan pesan untuk selalu menjaga Kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat), amankan diri, keluarga dan masyarakat lingkungannya, hati-hati menggunakan medsos (media sosial), jangan menyebarkan hoaks, serta mengikuti vaksinasi covid-19 dalam rangka menuju herd immunity. (Gun)