Agam | Topsumbar – Sebanyak 258 pejabat fungsional di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Agam dilantik, Jumat (31/12). Pejabat yang dilantik merupakan hasil penyetaraan jabatan administrasi ke jabatan fungsional.
Wakil Bupati Agam, Irwan Fikri, SH Dt. Parpatiah mengatakan pelantikan 258 pejabat fungsional di lingkup Pemkab Agam berbeda pejabat fungsional sebelumnya.
Pasalnya, pejabat yang dilantik merupakan hasil penyetaraan dari jabatan pengawas atau eselon IV ke jabatan fungsional, sebagaimana diatur dalam Permenpan dan RB No. 17 tahun 2021 tentang penyetaraan jabatan administrasi kepada jabatan fungsional.
“Pelantikan pejabat fungsional hari ini dilakukan setelah adanya persetujuan Mendagri No. 800/8755/OTDA yang kami terima,” ujar wabup saat memberi sambutan pelantikan.
Disampaikan, penyetaraan jabatan itu merupakan bagian penyederhanaan birokrasi yang dilakukan untuk memangkas prosedur birokrasi yang panjang dengan menyederhanakan sistem eselon birokrasi.
Peralihan dari jabatan struktural menjadi jabatan fungsional merupakan upaya untuk mewujudkan birokrasi yang fleksibel, efisien dan efektif serta sebagai wujud reformasi birokrasi dalam penyederhanaan organisasi aparatur sipil negara.
Menurutnya, penyetaraan ke jabatan fungsional tersebut bernuansa positif. Pasalnya, penyetaraan tersebut dapat memberikan suasana dan tantangan baru, menimbulkan motivasi baru dengan tugas dan cara kerja yang baru.
Selain itu, berdasarkan arahan presiden ulas wabup, penyetaraan jabatan tidak merugikan pejabat yang disetarakan, penghasilan PNS tidak boleh berkurang dan sebelumnya.
“Pejabat yang dilantik hari ini baru sebagian dari eselon IV yang disetarakan. Jabatan yang lain, termasuk yang baru dilantik beberapa waktu lalu perlu diusulkan persetujuannya ke Kemenpan dan RB terlebih dahulu,” ucap wabup.
Ditambahkan, pihaknya mengajak pejabat baru dilantik untuk secara bersama-sama dan saling bahu-membahu menghadapi tantangan kedepan, untuk mewujudkan visi misi Kabupaten Agam sesuai tugas dan fungsi masing -masing.
Turut hadir dalam pelantikan, Sekretaris Daerah Kabupaten Agam, Drs. H. Edi Busti, M.Si, Pimpinan Forkopimda, serta sejumlah Kepala OPD di Lingkup Pemkab Agam. (Ha/AMC)