Sawahlunto Pelepasan Khafilah MTQ Nasional XXXIX Tingkat Sumbar

Kota Sawahlunto mengirim 52 orang khafilah pada MTQ (Musabaqah Tiawatil Qur’an) Nasional. XXXIX tingkat Provinsi Sumatera Barat di Padang Panjang.

Khafilah Kota Sawahlunto yang akan berlomba pada MTQ Nasional Tingkat Provinsi Sumbar XXXIX di Padang Panjang ini dilepas oleh Wakil Wali Kota Sawahlunto Zohirin Sayuti pada Kamis (11/11) di Balai Kota Sawahlunto.

Menurut Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Sawahlunto, Irwan, 8 cabang lomba yang diikuti Kota Sawahlunto yakni tilawah, qiraat, hifdzil quran, tartil, kaligrafi, fahmil qur’an, syahril qur’an serta khutbah jum’at.

Bacaan Lainnya

Sebelum berangkat menuju Kota Serambi Mekkah, terlebih dahulu seluruh kafilah maupun official mengikuti tes SWAB yang hasilnya adalah negatif Covid-19.

MTQ Nasional XXXIX Tingkat Provinsi Sumbar di Padang Panjang rencananya akan berlangsung dari tanggal 12 sampai dengan 19 November 2021.

(Gun)

Pos terkait