Pasar bawah Kota Bukittinggi dlaporkan dilanda kebakaran hebat, sekira pukul 02:00 WIB, Sabtu, (11/9/2021), dini hari tadi.
Belasan unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) turut dikerahkan dalam upaya memadamkan api.
Setelah bahu membahu selama hampir lima jam, api akhirnya bisa dipadamkan.
Kabid Damkar Kota Bukittinggi, Hafit, dihubungi Topsumbar.co.id via seluler, membenarkan peristiwa kebakaran yang melanda pasar bawah, kota Bukittinggi.
“Kami dapat berita lebih kurang pukul 02:00 WIB dini hari dan kami langsung meluncur ke TKP dengan mengerahkan semua mobil Damkar, yakni sebanyak 6 (enam) armada,” ujar Hafit.
Dalam upaya pemadaman api, sebut Hafit, selain mengerahkan seluruh armada Damkar Kota Bukittinggi, sebanyak 6 unit juga dibantu 12 (dua belas) unit mobil damkar yang berdatangan dari daerah tetangga.
“Agam menerjunkan 3 unit, Limapuluh Kota 1 unit, Tanah Datar 1 unit, Kota Pariaman 2 unit, Kabupaten Padang Pariaman 2 unit, Kota Solok 1 unit, dan Kota Padang Panjang 2 unit,” rinci Hafit.
Adapun jumlah kios dan lapak yang terbakar dalam musibah kebakaran ini, sebut Hafit, diperkirakan lebih kurang 300 unit.
“Sumber api belum bisa kita prediksikan dari mana asalnya. Begitu juga kerugian belum bisa kita perkirakan. Dan dalam musibah kebakaran ini tidak ada korban jiwa,” tandas Hafit.
(AL)