Sebagai bentuk kepedulian terhadap bencana yang terjadi di Kota Solok, Pramuka Peduli (Kwarcab) Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Solok memberikan bantuan sosial bagi keluarga yang menjadi korban kebakaran, di Kelurahan Pasar Pandan Air Mati, Kota Solok, Sabtu (21/08/21).
Bantuan diberikan dalam bentuk kebutuhan pokok seperti pakaian layak pakai, matras, beras, telur, sarden, gula, kopi, mie instan, minyak goreng dan lainnya.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Wakil Ketua Satgas Kak Indra Febrianto kepada pihak korban, didampingi Wakil Sekretaris Cabang Kak Jefri Hariyanto, Bendahara Satgas Kak Ramadhianty dan anggota Pramuka Peduli lainnya.
Di samping itu, pemberian bantuan bencana kebakaran Pulung Pambudi oleh Pramuka Peduli dikarenakan salah satu korbannya merupakan anggota pramuka dulunya yang saat ini sedang melanjutkan kuliahnya di Universitas Kota Padang. Bersamaan dengan korban lainnya yang terdampak parah.
Di tempat terpisah, dr. IGM Afridoni Araditha selaku Ketua Satuan Tugas Pramuka Peduli mengatakan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama.
“Apalagi korban tidak orang lain namun masih merupakan keluarga besar Pramuka juga, jadi penderitaan mereka juga penderitaan bagi kami dan sudah sepantasnya untuk kami bantu. Kami berharap kepada keluarga yang terdampak bencana untuk bersabar dan terus tabah atas musibah yang telah terjadi.” ujarnya.
(gra)