Pondok pesantren Jabal Rahmah Anau Kadok Nagari Talang, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok, Sumatera Barat menggelar acara MSFQ (Metode Struktur Format Al-Qur’an) pada hari Sabtu, 05 Juni 2021, bertempat di gedung BLK pondok pesantren Jabal Rahmah.
Kegiatan Metode Struktur Format Al-Qur’an yang di gelar oleh pimpinan pondok pesantren Jabal Rahmah/Teungku Abdurrahman Ad Dhakil tersebut dihadiri oleh para guru, diantaranya Ustadz Dasrianto dan santri-santriwati ponpes Jabal Rahmah serta Teungku Ismail sebagai guru pengajar MSFQ.
Dalam wawancara awak media topsumbar.co.id dengan guru pengajar MSFQ/Teungku Ismail menjelaskan bahwa yang kita ajarkan pada saat ini adalah metode bagaimana cara ummat manusia mampu memahami isi yang terkandung dalam Al-Qur’an itu sendiri.
Al-Qur’an ini adalah kitab ummat Islam di seluruh penjuru dunia, kalau beragama Islam pasti kitab nya Al-Qur’an, sebab, Al-Qur’an ini sesuai dengan apa yang di ajarkan oleh nabi Muhammad Saw pada ummatnya, bahwasanya Al-Qur’an adalah pedoman bagi manusia untuk mencapai kebahagiaan dan keselamatan, mulai dari dunia sampai ke akhirat kelak, imbuhnya.
Tidak hanya itu saja, melalui kegiatan yang kita laksanakan pada malam hari ini dengan mempelajari Metode Struktur Format Al-Qur’an, maka kita akan tau apa saja yang ada dalam Al-Qur’an dan apa kegunaannya bagi ummat manusia. Dalam Al-Qur’an ini, apa saja yang ingin kita ketahui tentang dunia dan akhirat ada semuanya, kalau kita mau menggali dan mempelajari Metode Struktur Format Al-Qur’an ini, maka bisa menjadi obat bagi manusia dan juga bisa menjadi solusi dari berbagai persoalan yang dihadapi, terang Teungku Ismail.
Lebih lanjut, Teungku Ismail mengungkapkan bahwa MSFQ ini, bisa disimpulkan dengan memahami Al-Quran dengan bahasa simbol dan bahasa angka, sebab, penempatan huruf, penempatan ayat yang ada dalam Al-Qur’an di batasi dengan angka dan setiap angka tersebut ada makna dan ada rahasia yang terkandung didalamnya.
Melalui kegiatan MSFQ ini, saya berharap kepada seluruh santri dan santriwati ponpes Jabal Rahmah Anau Kadok Nagari Talang, semoga mampu memahami isi yang terkandung dan mampu juga mengetahui apa manfaat Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari, intinya apapun persoalan dan permasalahan yang di hadapi mulai hari ini sampai esok jadikan lah Al-Qur’an sebagai solusinya, harap Teungku Ismail sembari tersenyum manis.
Kemudian, Teungku Abdurrahman Ad Dhakil pimpinan pondok pesantren Jabal Rahmah dalam wawancara dengan awak media ini, beliau berharap melalui kegiatan Metode Struktur Format Al-Qur’an ( MSFQ ) yang kita laksanakan pada hari ini, semoga kita semua menjadikan ayat-ayat Al-Qur’an sebagai penyejuk hati dan pikiran serta jadi obat dan solusi dari berbagai persoalan yang dihadapi, baik pada saat ini maupun yang akan datang.
Kemudian, kita juga berharap, semoga dengan kegiatan ini, anak-anak santri dan santriwati ponpes Jabal Rahmah Anau Kadok Nagari Talang menjadi lebih memahami lagi apa saja manfaat Al-Qur’an bagi dirinya dan orang lain serta mampu juga menjadikan Al-Qur’an sebagai solusi dari seluruh persoalan dan permasalahan yang dihadapi, baik dalam menimba ilmu di pondok pesantren maupun di tengah-tengah masyarakat dan lingkungan sekitarnya, jelas Teungku Abdurrahman Ad Dhakil sembari menutup wawancaranya.
(Andar MK)