Akibat amblasnya truk bermuatan batu di jalur lintas Mega Timur-Kuala Mandor-B yang mengakibatkan jembatan jebol maka belasan personel yang terlibat dalam Satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak dan masyarakat, bergotong-royong membangun jembatan darurat menggunakan batang pohon karet milik warga sekitar jembatan, Sabtu (19/06/2021).
Atas petunjuk Danramil 06/Sungai ambawang Kapten Kav Edi Darmadi, Serda Budi Harsono salah satu anggota TMMD menjemput bapak mo warga yang mempunyai chain saw untuk segera memotong pohon karet yang akan di gunakan sebagai jembatan darurat.
Segera setelah batang karet siap beberapa personil satgas TMMD dengan cekatan mengangkat kayu balok untuk di gunakan sebagai jembatan darurat agar jalur lintas Mega Timur -Kuala Mandor B pulih.
“Jalur Mega Timur-Kuala Mandor B ini termasuk jalur vital, maka dari itu jembatan ini harus segera di atasi dengan membikin jembatan darurat agar perekonomian warga Kuala Mandor B tidak terganggu”ujar Serda Budi Harsono.
“Hasil kebun masyarakat wilayah kuala mandor B di bawa menggunakan jalur ini, karena tidak ada jalan alternatif lainnya” tutup Serda Budi Harsono kepada tim redaksi
(Pendim 1207/Pontianak)