Forum UMKM dan IKM mengadakan pertemuan bulanan, sekaligus pengukuhan pengurus UMKM dan IKM Kabupaten Solok, pada hari Minggu, 06 Juni 2021, bertempat di Convention Hall Alahan Panjang, Kecamatan Lembah Gumanti.
Pada pertemuan bulanan tersebut, dihadiri langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Solok/Ny. Hj. Emiko Epiyardi Asda dan Camat Lembah Gumanti/Zaitul Ikhlas serta Anggota DPRD Kab Solok/Arlon, kemudian turut hadir juga Kabid Perindustrian Dinas Koperasi UKM/Tarmizi, Kabag Humas/Syofiar Syam dan Anggota Forum UMKM se-Kabupaten Solok
Dalam kegiatan tersebut, Tarmizi sebagai Kabid Perindustrian Dinas Koperasi UKM Kabupaten Solok dalam sambutannya menyampaikan bahwa tema kegiatan kita pada hari ini ialah “Tetap Semangat dan Produktif di Tengah Pandemi Bagi Pelaku UMKM / IKM Kabupaten Solok”.
“Kemudian, kita berharap semoga acara yang dilaksanakan hari ini dapat menjalin silaturahmi dan menjaga kekompakan sesama pengurus dan para pelaku UMKM dan IKM Kabupaten Solok,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Tarmizi mengungkapkan bahwa dari segi promosi kita, daerah Kabupaten Solok masih tertinggal dari daerah lain, untuk itu marilah sama-sama kita tingkatkan lagi semangat dan inovasi kita.
Melalui Visi dan Misi Kabupaten Solok saat ini “Mambangkik Batang Tarandam”, kita yakin UKM/ UMKM Kabupaten Solok yang kita cintai ini akan berkembang sesuai dengan harapan kita bersama, dan untuk itu marilah ke depannya hasil produksi kita dapat berdaya saing di tingkat lokal dan nasional dalam bentuk UMKM/UKM, lanjutnya.
Terakhir, Kabid Perindustrian Dinas Koperasi UKM Kab Solok/Tarmizi mengatakan, dibawah bimbingan ketua Dekranasda (Ketua TP PKK Kab.Solok Ny. Hj. Emiko Epiyardi Asda) kita yakin bahwa usaha yang kita geluti bisa meningkatkan pemerataan ekonomi masyarakat Kabupaten Solok yang kita cintai ini di masa mendatang.
Beriringan dengan itu, Ketua TP PKK/Ny. Hj. Emiko Epiyardi Asda dalam sambutannya berharap mudah-mudahan niat ikhlas membawa hasil yang bermanfaat bagi kemajuan UMKM dalam menapaki roda perekonomian masyarakat Kabupaten Solok kedepannya.
“Kemudian, diharapkan juga kepada para pelaku UMKM dan IKM Kabupaten Solok untuk bisa mentransformasi usaha-usaha yang digeluti oleh para pelaku UKM untuk mandiri, dalam rangka meningkatkan kesejahteraan UKM dalam memanfaatkan peluang pasar dalam negeri maupun peluang ekspor,” tambahnya
Lebih lanjut, Ny. Emiko juga menyampaikan, secara umum peranan UKM tidak terlepas dalam menopang perekonomian daerah maupun perekonomian Nasional
Saat ini Wabah Covid-19 membuat supply dan demand serta rantai pasar terganggu, sehingga roda perekonomian di tataran UKM tersendat, meskipun penuh dengan tantangan, kita harus semangat dan kuat untuk meningkatkan skala bisnisnya, sebab UKM masih punya harapan dan juga peluang untuk membangkitkan perekonomian masyarakat Kabupaten Solok.
Peluang untuk meningkatkan pangsa pasar masih terbuka lebar, apabila UKM mau melakukan inovasi produk dan mendesainnya dengan sentuhan teknologi, serta memanfaatkan pemasaran secara online (e-commerce), jelasnya.
Terakhir, Ketua TP PKK/Ny. Hj. Emiko Epiyardi Asda berpesan kepada Kepala Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Solok, untuk berperan aktif dan tiada henti membina dan mengembangkan UMKM yang mandiri dan potensi kedepannya.
Kemudian, pada kesempatan pertemuan bulanan forum UMKM dan IKM tersebut, juga dilaksanakan Pengukuhan Pengurus Forum Kabupaten Solok dan Ny. Hj. Emiko Epiyardi Asda di tunjuk sebagai Bundo UMKM / IKM.
Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan makan Bersama anggota Forum UMKM /IKM Kabupaten Solok.
(Andar MK)