Tim Opsnal “Sapu Jagat” Satresnarkoba Polres Pesisir Selatan amankan 2 orang pria dan 1 wanita pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu dan ganja di lokasi berbeda dengan selang 1 hari. Ketiga pelaku inisial Ry (20), AO (39) pria dan AI (51) wanita.
Hal itu diungkapkan Kasat Narkoba AKP Hidup Mulia melalui rilisnya, Rabu (03/03/21).
Pelaku pertama pria inisial RY (20) dengan BB 6 paket kecil sabu dan 1 unit hp berhasil diamankan sekitar pukul 23.00 WIB, Selasa (02/03) di depan SMPN 2 Painan, Kampung Luar Salido, Nagari Salido, Kecamatan IV Jurai.
Pelaku kedua wanita inisial AI (51) dengan BB 21 paket kecil jenis ganja berhasil diamankan sekitar pukul 00.30 WIB, Rabu (03/03) di rumah tahanan, Kampung Luar Salido, Nagari Salido Kecamatan IV Jurai.
Pelaku ketiga pria inisial AO (39) dengan BB 1 paket kecil jenis ganja berhasil diamankan sekitar pukul 02.00 WIB, Rabu (03/03) di rumahnya, Kampung Luar Salido, Nagari Salido, Kecamatan IV Jurai.
Kasat Narkoba, AKP Hidup Mulia, menekankan kepada Tim Opsnal Narkoba agar membongkar jaringan peredaran Narkoba ini dan jelas Perintah Kapolres Pesisir Selatan AKPB Sri Wibowo, S.IK, MH, tekan Kasat Narkoba tersebut.
“Tidak ada tempat di Pessel Bagi Penyalahgunaan Narkoba,” tegasnya lagi.
Narkoba ini merusak generasi kita, dan kepada tokoh agama, tokoh adat, niniak mamak dan cadiak pandai agar selalu menegur anak kemenakannya tidak bersentuhan dengan barang haram ini, sebab tanpa edukasi dan perhatian kita bersama tidak akan mungkin Pessel terbebas dari narkoba.
“Lanjutnya, dapat kita lihat jelas fakta di awal tahun ini saja sudah bertambah, kali ini beberapa kali Polres Pessel melakukan penangkapan, dalam semalam saja sudah 3 diduga tersangka kami Guluang,” ujar Kasat Narkoba. (**)