Setelah dilakukan serah terima jabatan Bupati Tanah Datar Periode 2016-2021 kepada Pelaksana Harian Bupati Tanah Datar Irwandi, pemerintah daerah secara resmi melepas Bapak Zuldafri Darma dan Ny. Retri Zuldafri dalam acara perpisahan yang dilaksanakan di Gedung Nasional Maharajo Dirajo Batusangkar, Rabu malam (17/02/2021).
Bupati Tanah Datar Periode 2016-2021 Zuldafri Darma didampingi langsung Ny. Retri Zuldafri selaku Ketua TP PKK Kabupaten Tanah Datar naik ke podium saat memberi kata sambutan.
Zuldafri menyampaikan tidak ada ungkapan selain ucapan terima kasih setulus-tulusnya kepada seluruh pihak yang telah mendukung dirinya bersama Almarhum Bapak Irdinansyah Tarmizi bersama-sama membangun Tanah Datar.
“Kami sungguh terharu bisa berdiri di sini, bukan sedih memikirkan jabatan sudah berakhir, aktifitas apa yang ditekuni setelah ini. Sebagai umat yang beriman, kami meyakini jabatan itu seperti kehidupan, ada awal dan pasti berakhir.
Namun yang terlintas, teringat perjalanan hingga bisa berdiri di sini sebagai bupati, tentu atas izin Allah SWT dan do’a serta dukungan bersama,” sampai Zuldafri haru.
Zuldafri sampaikan jika dirunut dari ke belakang, dirinya tidak mulai dari nol tetapi mulai dari minus.
“Saksi hidup banyak, orang banyak tahu siapa Zuldafri Darma dulu. Berkat dukungan dan do’a, bisa berkarir di legislatif sebagai anggota DPRD, lanjut menjadi Ketua DPRD, Wakil Bupati dan sampai Bupati Tanah Datar menggantikan Bapak Irdinansyah yang berpulang ke rahmatullah. Hari ini sudah berakhir, Insya Allah kami tidak akan canggung, karena kami juga dulu juga bukan siapa-siapa,” urainya.
Melihat perjalanan hidup dirinya, Zuldafri sebutkan dirinya sudah memparipurnakan dirinya secara politik di Tanah Datar.
“Mudah-mudahan perjalanan karir saya, bisa menjadi penyemangat bagi generasi selanjutnya yang ingin berkarir di bidang politik,” ucapnya lagi.
Di kesempatan itu, Zuldafri kembali menyampaikan terima kasih atas dukungan untuk kepemimpinan bersama Almarhum Bapak Irdinansyah Tarmizi.
“Mari kita kirimkan Alfatihah buat arwah Almarhum Irdinansyah Tarmizi. (Al/Hms)