KPU Kab. Pessel Mulai Distribusikan Logistik untuk Pilkada Serentak ke Daerah yang Terjauh

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pesisir Selatan, Minggu (06/12/2020), memulai pendistribusian kelengkapan logistik Pilgub untuk Pilkada Serentak 2020 ke daerah yang terjauh.

Pelepasan logistik Pilgub Sumbar 2020 tersebut tujuannya ke 7 (tujuh) kecamatan mulai dari Linggo Sari Baganti dan Kecamatan Silaut.

Menurut Epaldi ketua KPU Pesisir Selatan mengatakan saat diwawanca wartawan bahwasanya hari ini kita sudah memulai pendistribusian logistik untuk 7 (tujuh) kecamatan.

Bacaan Lainnya

Dari mulai Kecamatan Linggo Sari Baganti sampai Kecamatan Silaut yang mana daerah itu cukup jauh, yang pelepasan ini juga dihadiri oleh Polres Pesisir Selatan, Dandim, dan juga Kasbangpol.

Ia menambakan pendistribusian ini dilakukan secara bersinambungan yang mana akan disusul untuk tiap-tiap kecamatan lain dalam pendistribusian.

“Ia berharap Insyaallah pendistribusian logistik ini dalam tiga hari bisa diselesaikan tepat waktu ucapnya Epaldi.

“Selain itu logistik yang kita kirim ini ada di dalam kotak danĀ  luar kotak, di dalam adalah seperti formulir-formulir, tinta, surat suara, sementara di luar kotak seperti tanda pengenal KPPS dan saksi dan juga daftar pengenalan calon dan lain-lainya. Untuk Alat Pelindung Diri (APD) sudah kita kirim dulu karena untuk APD juga banyak,” tutupnya.

(R)

Pos terkait