Walikota Payakumbuh, Riza Falepi memberikan reward berupa penghargaan kepada Kapolres Payakumbuh dan Tim Gagak Hitam Satresnarkoba Polres Payakumbuh yang berhasil menggagalkan peredaran gelap dan penyalahgunaan narkoba jenis ganja kering sebanyak 100 kilogram yang dibawa empat orang tersangka dari Penyabungan – Medan Sumatera Utara beberapa hari lalu.
Tak mudah bagi Tim Gagak Hitam Satresnarkoba Polres Payakumbuh yang langsung dipimpin Kasat Resnarkoba, IPTU. Desneri membekuk keempat tersangka yang merupakan warga Kota Padang itu, sebab tersangka yang menggunakan kendaraan roda empat dengan nomor polisi palsu itu nekat melarikan diri saat akan dibekuk, bahkan mereka menabrak pengendara roda dua yang berada di depannya. Letusan tembakan peringatan yang diberikan petugas juga diabaikan. Hingga mereka berhasil kabur ke kawasan Ibuah dan meninggalkan mobil berisi barang bukti ganja sekitar 190 kilogram.
Setelah melakukan pencarian bersama warga, akhirnya para tersangka berhasil dibekuk disejumlah tempat berbeda.
Menurut Riza Falepi, apa yang dilakukan Polres Payakumbuh adalah suatu prestasi yang besar sehingga berhasil menyelamatkan warga dari Narkoba.
“Sudah sewajarnya kami berikan reward berupa penghargaan kepada Kapolres Payakumbuh dan Tim Gagak Hitam Satresnarkoba yang berhasil mengagalkan peredaran 100 kilogram ganja kering,” Sebut Riza.
Walikota Payakumbuh dua periode itu juga menambahkan, Pemko Payakumbuh akan selalu bersinergi dengan berbagai pihak untuk mewujudkan Payakumbuh menjadi lebih baik dan menjadi daerah yang nyaman.
Sementara Kapolres Payakumbuh, AKBP. Alex Prawira menyebutkan bahwa apa yang telah diraih oleh Polres dan Personil Satresnarkoba harus dijadikan pemicu untuk berbuat lebih baik.
Kapolres juga mengapresiasi dukungan dan penghargaan yang diberikan seluruh pihak terutama Pemko Payakumbuh.
“Kita apresiasi langkah cepat Pemko Payakumbuh yang memberikan penghargaan dan dukungan terhadap Polres Payakumbuh selama ini. Semoga sinergitas terus berjalan,” ucap AKBP. Alex.
Kasat Resnarkoba Polres Payakumbuh, IPTU. Desneri menyebutkan bahwa apa yang telah diraih pihaknya adalah berkat dukungan semua pihak, ia berharap ke depan dukungan terus diberikan kepada Satresnarkoba dalam mengungkapkan peredaran gelap dan penyalahgunaan narkoba.
“Terima kasih atas dukungan semua pihak dalam upaya pencegahan peredaran gelap dan penyalahgunaan narkoba,” sebut Desneri diamini KBO. IPDA. Duasa dan Kanit 1, AIPTU. Supriyadi “Ed” Dahlan”.
Berikut Personil Gagak Hitam Satresnarkoba Polres Payakumbuh yang menerima penghargaan dari Walikota Payakumbuh :
1. Kapolres Payakumbuh AKBP. Alex Prawira
2. Kasat Resnatkoba Iptu desneri
3. KBO Satresnarkoba Ipda Duasa
4. Kanit Opsnal Satresnarkoba Aiptu Supriadi
5. Ka Team Opsnal Satresnarkoba Aipda Indra Zega
6. Bripka Reynaldo
7. Bripka Andre Kordani
8. Bripda M. Zetri
9. Bripda Immanuel Sihombing
Selain Walikota Payakumbuh, pemberian reward yang digelar di halaman Mapolres Payakumbuh kawasan Labuah Basilang itu juga dihadiri Sekdako Payakumbuh, Rida Ananda serta Kakan Kesbangpol, Budhy D. Permana.
(Ton)