Kasus Terkonfirmasi Positif Covid-19 Meningkat Draktis di Kota Solok

Melalui bagian Prokomp Pemko Solok, tim media center gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 daerah setempat, Minggu 13 September 2020 menyampaikan bahwa kasus terkonfirmasi Covid-19 meningkat drastis di Kota Solok.

Sebanyak 17 pasien baru bertambah, dan terdiri atas berbagai usia dan latar belakang yang berbeda mendominasi peningkatkan kasus tersebut.

Dari pers release yang disampaikan oleh Kepala Bagian Prokomp Pemko Solok menerangkan, penambahan kasus tersebut diketahui dari laporan hasil pemeriksaan yang dilakukan dan disampikan oleh laboratorium Fakuktas Kedokteran Universitas Andalas Padang.

Bacaan Lainnya

Dikatakannya, tepatnya pada Senin 07 September 2020 lalu, tim Covid-19 Bandar Panduang Kota Solok, mengirimkan sampel swab test sebanyak 142 sampel ke laboratorium tersebut untuk dilakukan pemeriksaan.

Dan dari hasil pemeriksaan pihak laboratorium, sebanyak 17 sampel swab test dinyatakan positif terkonfirmasi positif Covid-19, namun dari 17 sampel itu 2 (dua) diantaranya adalah sampel swab test warga Kabupaten Solok, dan satu orang lainnya merupakan sampel swab konversi.

Terkait dengan hal tersebut diatas, Nurzal Gustim menerangkan, penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 yang terjadi pada hari ini adalah sebanyak 14 kasus, dan terakumulasi total jumlah kasus yang terjadi di Kota Solok telah mencapai 97 kasus.

Adapun rincian kasus terkonfirmasi positif Covid-19 Kota Solok adalah sebagai berikut, jumlah kasus sebanyak 97 orang, sembuh 60 orang, meninggal 1 orang, sementara itu dari jumlah tersebut sedang menjalankan isolasi di posko Covid-19 Bandar Pandung 5 (lima) orang, dan isolasi mandiri 13 orang,

Mengakhiri keterangan yang disampaikannya, Nurzal Gustim kembali menghimbau agar tetap waspada, dan mematuhi protokol kesehatan dalam menjalani kehidupan sehari-hari, serta selalu membiasakan pola hidup sehat.

(Gia)

Pos terkait