Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), kembali merilis data terbaru data pantauan pasien Covid-19 se-Sumbar.
Menurut Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Sumbar, Jasman Rizal, dalam rilis data terakhir pembaharuan dan rincian perkembangan Covid-19 di Sumbar hingga Rabu, (05/08/2020), pukul 17:00 WIB, sore ini.
Juga diterima Topsumbar.co.id menyebutkan total sampai hari ini jumlah warga Sumbar positif terinfeksi Covid-19 berjumlah sebanyak 1.006 orang atau bertambah sebanyak 19 orang bila dibandingkan dengan jumlah update sehari sebelumnya, Selasa, (04/08/2020) tercatat 987 orang.
“Jumlah pertambahan 19 orang ini sebagai koreksi atas jumlah 20 orang yang telah diberitakan pada info Covid-19 pagi tadi. Ditambah jumlah 1.006 ini bearti jumlah warga Sumbar terkonfirmasi terinfeksi positif Covid-19 telah berada pada angka 4 (empat) digit,” sebut Jasman.
Selanjutnya pasien sembuh pada hari ini bertambah sebanyak 3 (tiga) orang. Pertambahan 3 (tiga) orang ini juga koreksi atas jumlah 4 (empat) orang telah diberitakan pada info Covid-19 pagi tadi.
Dengan demikian jumlah pasien sembuh hari ini total tercatat 776 orang. Sebelumnya pada update kemarin, Selasa, (04/08/2020), tercatat 773 orang.
Sedangkan pasien meninggal dunia, hari ini tercatat berjumlah 34 orang atau sama dengan total jumlah pada update kemarin, Selasa, (04/08/2020).
Adapun rincian total 1.006 orang yang telah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 di Provinsi Sumatera Barat, adalah :
- Dirawat di berbagai rumah sakit 86 orang (8,5%)
- Isolasi mandiri 79 orang (7,9%)
- Isolasi daerah 9 (sembilan) orang (0,9%)
- Isolasi BPSDM 22 orang (2,2%)
- Meninggal dunia 34 orang (3,4%)
- Sembuh 776 orang (77,1%)
Diterangkan Jasman, berdasarkan laporan Tim Laboratorium Diagnostik dan Riset Terpadu Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas dan Balai Penyidikan dan Pengujian Veteriner Wilayah II Baso dibawah pimpinan dan penanggungjawabnya Dr. dr. Andani Eka Putra, M.Sc ke Dinas Kesehatan Provinsi Sumbar.
“Melaporkan bahwa dari 1.418 sampel (Lab Fakultas Kedokteran UNAND 1.369 spesimen dan Lab Veterenir Baso Agam 49 spesimen), terkonfirmasi tambahan 19 orang warga Sumbar positif terinfeksi Covid-19, kesembuhan pasien covid-19 setelah 2 (dua) kali konversi negatif bertambah 3 (tiga) orang,” terang Jasman.
Adapun secara total jumlah spesimen diperiksa sampai hari ini, Rabu, (05/08/2020) adalah 74.521. dan jumlah orang diperiksa 65.145 orang.
“Positivity Rate (PR) : 1,54% (sampai hari ini masih terendah dan terbaik nasional),” terang Jasman menambahkan.
Selanjutnya, terkait asal daerah warga terkonfirmasi positif Covid-19 hari ini juga mengalami koreksi dan perubahan, bila pagi tadi pada info Covid-19 telah diberitakan warga asal Kota Padang sebanyak 14 orang dan Kota Solok 4 (empat) orang.
“Namun, setelah terkoreksi 19 orang warga Sumbar terkonfirmasi positif Covid-19 hari ini itu berasal dari Kota Solok 6 (enam) orang, Kota Padang 11 orang, Kabupaten Padang Pariaman 1 (satu) orang dan dari Kabupaten Agam 1 (satu) orang,” terang Jasman menambahkan.
Berikut rincian pertambahan warga Sumbar terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 19 orang dan sembuh 3 (tiga) orang, hari ini :
Kota Solok
- Batita (laki-laki) 2 th, warga Simpang Rumbio, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Wanita 57 th, warga Tanah Garam, pekerjaan ASN, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Pria 64 th, warga Tanah Garam, pekerjaan Wiraswasta, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Pria 56 th, warga Tanjung Paku, pekerjaan Wiraswasta, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Pria 56 th, warga Aro IV Korong, pekerjaan Wiraswasta, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Wanita 36 th, warga Nan Balimo, pekerjaan Pegawai Bank, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
Kota Padang
- Pria 68 th, warga Tanah Sirah Piai, pekerjaan Swasta, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Pria 30 th, warga Korong Gadang, pekerjaan Freelance, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Wanita 54 th, warga Kuranji, pekerjaan Tenaga Kesehatan, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Pria 56 th, warga Flamboyan Baru, pekerjaan ASN, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Wanita 45 th, warga Sungai Sapiah, pekerjaan ASN, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Pria 43 th, warga Sawahan Timur, pekerjaan Pegawai, diduga terpapar dari pekerjaan, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Pria 54 th, warga Padang Sarai, pekerjaan Karyawan BUMN, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Balita (laki-laki) 3 th, warga Tanah Sirah Piai, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Pria 29 th, warga Padang Besi, pekerjaan ASN, diduga terpapar dari pekerjaan, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Wanita 33 th, warga Kubu Dalam Parak Karakah, pekerjaan Tenaga Kesehatan, diduga terpapar dari pekerjaan, penanganan isolasi mandiri sementara.
- Wanita 35 th, warga Simpang Haru, pekerjaan Swasta, terinfeksi karena riwayat perjalanan dari Yogyakarta tanggal 13 Juli 2020, penanganan isolasi mandiri sementara.
Kabupaten Padang Pariaman
- Pria 29 th, warga Lubuak Aluang, pekerjaan ASN, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
Kabupaten Agam
- Wanita 65 th, warga IV Koto, status IRT, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara.
Pasien sembuh sebanyak 3 (tiga) orang dengan rincian :
- Anak-anak (perempuan) 7 th, warga Bungus Barat Kota Padang, status Pelajar, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien Semen Padang Hospital.
- Pria 34 th, warga Pasa Ambacang, pekerjaan Cleaning Service, diduga terpapar dari pekerjaan, pasien Semen Padang Hospital.
- Wanita 31 th, warga Lubuak Bauak Kabupaten Tanah Datar, pekerjaan karyawan Swasta, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien Dinkes Tanah Datar.
Berikut perkembangan Covid-19 di Sumbar, Rabu 05 Agustus 2020 pukul 12.00 WIB.
- Kasus Suspect dengan total 144 orang.
- Dirawat sebanyak 13 orang.
- Isolasi mandiri sebanyak 131 orang.
“Tetaplah waspada, jaga kesehatan dan mari konsisten dan disiplin mematuhi semua protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah,” ajak Jasman.
“Mari kita semua berdoa, semoga wabah pandemik Covid-19 segera berakhir,” tutup Jasman Rizal yang adalah juga Kepala Dinas Kominfo Provinsi Sumatera Barat.
(AL)