Besok Kamis, 13 Agustus, Pembelajaran Tatap Muka untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Padang Panjang diberlakukan. Hal itu disampaikan oleh Walikota Padang Panjang Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano saat memimpin Apel Kesiapsiagaan Pembelajaran Tatap Muka yang berlangsung di Lapangan Khatib Sulaiman Bancah Laweh, Rabu (12/08/2020).
Hadir dalam apel tersebut Wakil Walikota Drs. Asrul, Sekretaris Daerah Sonny Budaya Putra, AP, M.Si, Kepala Dinas Kominfo Drs. Ampera, SH, M.Si, Kepala Dinas BPBD Kesbangpol Marwilis, SH, M.Si, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Ali Thabrani, M.Pd, Kepala Satpol PP Damkar Drs. Albert Dwtitra, MM, Kepala Dinas Perhubungan I Putu Venda, S.STP, M.Si serta undangan lainnya.
Dalam amanatnya, Wako Fadly kembali ingatkan kepada para orangtua untuk memastikan menjemput anaknya sepulang sekolah, dan pihak sekolah pastikan anak-anak dijemput dan pulang ke rumah, jangan sampai keluyuran.
“Besok kita mulai pembelajaran tatap muka, kita tidak mau nanti ada keteledoran dalam pembelajaran, siswa diwajibkan memakai masker, mencuci tangan sebelum masuk kelas, dan untuk pihak sekolah saya minta atur dan siapkan pembelajaran tatap muka, tidak ada istirahat, dan anak-anak membawa makanan dari rumah,” tegas Wako Fadly.
Disamping itu, tim yang terbentuk dalam Satpol PP Damkar, Dishub dan BPBD akan tersebar di sekolah-sekolah guna memantau dan mengontrol anak-anak bagaimana penerapan protokol covid di sekolah berjalan.
Usai pelaksanaan apel, Wako Fadly dan Wawako Asrul bersama rombongan beranjak menuju SMP N 5 untuk meminjau langsung kesiapan dari sekolah untuk memulai pembelajaran tatap muka. (AL/Kominfo)