Rehabilitasi Rumah Penyandang Gangguan Jiwa Hampir Rampung

Walikota Solok Zul Elfian didampingi Kadis Sosial Pemko setempat mengunjungi rehabilitasi rumah bantuan, Minggu 26 Juli 2020, di Banda Balantai kelurahan Kampung Jawa Kota Solok.

Disela kunjungan itu, pelaksana proyek Isbanrio melaporkan, bahwa pekerjaan rehabilitasi tersebut tinggal finishing pekerjaan, dan diyakininya rehabilitasi itu akan rampung minggu depan.

Rehabilitasi rumah warga tersebut merupakan bantuan sosial yang diberikan oleh pemerintah Kota Solok kepada masyarakatnya yang mengalami gannguan jiwa, dan ironisnya empat saudara yang penghuni rumah tersebut mengalami nasib yang sama.

Bacaan Lainnya

Dalam kunjungannya itu, Walikota Solok memastikan semua sisi rumah yang sedang dipugar siap tepat waktu serta layak untuk ditempati.

Dan selain itu Walikota Solok memerintahkan untuk pemasangan safety atau pengamanan terkait dengan pengadaan jaringan listrik dan alat pelengkapan lainnya.

“Semuanya harus terpasang dengan rapi, dan yang paling utama pengadaan jaringanl istrik, agar tidak terjadi kemungkinan yang membahayakan penghuni rumah ” ungkap Zul Elfian.

Lebih jauh Walikota Solok itu menyampaikan, terkait dengan penghuni rumah yang mengalami gangguan jiwa tersebut, untuk sementara waktu bisa menempati kediaman resmi sekretaris daerah setempat, dan segala kebutuhan mereka akan diurus oleh Dinas Sosial pemko setempat.

Mengakhiri kunjungannya itu, Zul Elfian memberikan apresiasi kepada semua unsur masyarakat yang ikut membantu rehabilitasi rumah tersebut, dan khusus bagi masyarakat yang ikut serta bergotong royong untuk merehabilitasi rumah, Walikota Solok mengucap terima kasih.

“Jiwa sosial dan gotong royong yang dimiliki mereka belum tentu dimiliki oleh masyarakat lainnya, dan inilah yang layak untuk diapresiasi,” imbuh Walikota Solok mengakhiri.

(Gia)

Pos terkait