Kekosongan Jabatan di Pemko Padang Disorot Komisi I DPRD

Ketua Komisi I DPRD Padang, Elly Thrisyanti.
Ketua Komisi I DPRD Padang, Elly Thrisyanti.

Ketua Komisi I DPRD Kota Padang menyorot kekosongan jabatan dan kekurangan ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Padang.

“Jabatan fungsional dan struktural, mulai dari atas sampai ke bawah. Terutama jabatan di kelurahan-kelurahan masih banyak yang kosong,” ujar Elly Thrisyanti, Ketua Komisi I DPRD Kota Padang usai rapat dengan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Padang, Senin (29/06/2020) lalu.

Dikatakannya, berdasarkam rapat dengan BKPSDM, diketahui Kota Padang kekurangan delapan ribuan lebih tenaga kerja atau ASN.

Bacaan Lainnya

“Terutama itu, pengisian formasi. Saat ini, kita di Kota Padang kekurangan delapan ribu lebih pegawai. Untuk itu, kita minta kepada Pemerintah Kota melalui BKPSDM, bahwa tidak mungkin itu dibiarkan kekosongan-kekosongan itu, cakapnya.

Untuk itu, kata Elly lagi, Komisi I meminta cetak biru dan role model formasi atau penanganan kekuarangan ASN tersebut.

“Makanya, kita blueprint-nya. Ada tidak role model formasi atau penanganan kekurangan ASN ini. Bagaimana evaluasi yang dilakukan BKPSDM terhadap ASN yang ada sekarang. Misalnya, ASN yang ada di dinas tertentu, bisa tidak dipindahkan ke kelurahan,” ujarnya.

Elly juga menyoroti pergantian Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kota Padang.

“Pergantian kepala dinas yang cepat. Terkadang belum beberapa bulan, sudah dipindahkan. Itu kan mengurangi efektivitas kerjanya. Kadang-kadang dia punya konsep, tetapi karena dipindahkan, konsep itu tidak terlaksana,” katanya.

Ada juga, kata Elly, ASN yang dikirim untuk pendidikan, namun setelah pendidikan, dia tidak ditempatkan di bidang itu. “Ini kan tak sesuai dengan tujuan dia dikirim untuk mengikuti pendidikan,” tukuknya.

(Ha/by)

Pos terkait