KONI – Kapolres Padang Panjang Gelar Temu Ramah, Bahas Persiapan Porprov 2022

Pengurus Komite Olahraga Nasiomal Indonesia (KONI) Kota Padang Panjang dalam upaya pematangan persiapan menghadapi event Pekan Olah Provinsi (Porprov) Sumatera Barat tahun 2022 mendatang, terus melakukan koordinasi dengan Pengurus Cabang (Pengcab) olahraga yang dinaungi KONI setempat.

Salah satunya pada hari ini pengurus KONI Kota Padang Panjang melakukan temu ramah bersama Kapolres Padang Panjang, AKBP. Apri Wibowo, SIK, selaku Ketua Pengcab Perbakin Kota Padang Panjang.

Hal diatas dikatakan Wakil Ketua III KONI Kota Padang Panjang Yuwardi, saat dihubungi Topsumbar.co.id melalui sambungan telepon, Jumat, (19/06/2020) sore.

Bacaan Lainnya

Dikatakan Yuwardi, dalam temu ramah yang berlangsung di ruangan Kapolres Padang Panjang, AKBP. Apri Wibowo mengaku sangat mengapresiasi jajaran pengurus KONI terhadap kemajuan dunia olahraga di Kota Padang Panjang.

Terkhusus selaku Ketua Pengcab Perbakin Padang Panjang, ia akan berupaya maksimal meningkatkan prestasi dalam meraih medali.

“Tidak hanya mengemban amanah mengayomi masyarakat selaku Kapolres, Insya Allah sebagai pengurus Cabang Olahraga (Cabor) Perbakin, kita akan berupaya maksimal memberikan yang terbaik. Apa lagi Perbakin salah satu andalan penghasil medali untuk Padang Panjang,” ujar Kapolres AKBP. Apri Wibowo.

Sementara Ketua Umum KONI Kota Padang Panjang, Primer, dalam temu ramah itu, lanjut Yuwardi mengatakan temu ramah bersama Kapolres secara prinsip merupakan silaturahim antara jajaran pengurus inti KONI dengan unsur Forkopimda sebagai bagian dari pemerintah daerah.

Dikatakannya, meski pelaksanaan Porprov masih 2 (dua) tahun lagi, namun guna persiapan matang diperlukan koordinasi lintas unsur untuk mencapai maksimalisasi.

Primer menilai, tahun 2021 merupakan waktu persiapan bagi seluruh Cabor untuk menuju prestasi.

“Persiapan tersebut berkaitan dengan sejumlah instrumen penting, diantaranya kelengkapan cabor, kemampuan atlet dan ketersediaan anggaran. Karena itu sangat penting semua komponen, berkolaborasi menuju persiapan di 2021 mendatang,” ungkap Primer.

Terakhir disebutkan Yuwardi, turut hadir dalam temu ramah tersebut, selain ia selaku Wakil Ketua III, juga hadir Wakil Ketua II Fendri Munandar, Wakil Sekretaris Panji dan Kepala Sekretariat Lusi Handayani.

(AL)

Pos terkait