Wako Padang Panjang Minta Pelaksanaan PSBB Dilapangan Bersifat Persuasif

Walikota (Wako) Padang Panjang, Fadly Amran meminta dalam pelaksanaan kegiatan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB di lapangan lebih mengedepankan kegiatan persuasif atau himbauan dan tidak bersifat melarang.

“Hanya membatasi ruang lingkup kegiatan dan diwajibkan memakai masker,” pinta Wako Fadly Amran.

Hal tersebut disampaikan Wako Fadly Amran, dalam kegiatan apel gabungan pembukaan pelaksanaan PSBB di Kota Padang Panjang, Rabu, (22/4/2020), pukul 09.00 WIB, pagi. Sebagaimana dirilis Kasubbag Humas Polres Padang Panjang AKP. Witrizawati, SH, MH.

Bacaan Lainnya

Wako Fadly Amran yang memimpin langsung apel gabungan di lapangan Kompi Markas Secata B Rindam I/BB Padang Panjang, tulis AKP. Witrizawati yang juga menekankan soal toko yang boleh buka.

“Toko yang hanya boleh buka adalah toko yang menjual kebutuhan sehari-hari (sembako), apotek serta perbankan, lain dari itu dihimbau untuk ditutup,” tekan Wako Fadly Amran.

Selanjutnya dalam arahannya Wako Fadly Amran, tulis AKP. Witrizawati, terkait fokus pemantauan dan pengawasan PSBB.

“Difokuskan di tiga titik dalam kota yaitu Pos Pam Simpang Empat Hotel Hasiba, Pos Pam Simpang Tiga PDAM dan Pos Pam Simpang Empat Pasar Pusat Padang Panjang,” ucap Wako Fadly Amran.

Sementara itu, Kapolres Padang Panjang, AKBP. Sugeng Hariyadi, S.IK MH, dalam arahannya menekankan pelaksanaan himbauan selama PSBB lebih diintensifkan di lokasi Pasar Pusat Padang Panjang.

“Sebab pasar merupakan tempat titik berkumpulnya masyarakat yang rentan akan terjangkitnya wabah virus corona (Covid-19),” ujar Kapolres Padang Panjang, AKBP. Sugeng Hariyadi.

Selanjutnya tulis AKP. Witrizawati, dengan telah dilaksanakan apel gabungan PSBB serentak di Provinsi Sumatera Barat maka mulai hari ini Rabu tanggal 22 April 2020 resmi diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Ada pun kegiatan PSBB ini diberlakukan agar masyarakat lebih mematuhi segala ketentuan pembatasan yang telah diatur dalam ketentuan PSBB.

“Semakin tinggi kesadaran kita dalam menaati aturan dalam pemberlakuan PSBB maka semakin tinggi peluang kita lepas dari ancaman dan serangan virus corona” tutupnya.

Kegiatan apel gabungan dihadiri Ketua DPRD Kota Padang Panjang Mardiansyah, A.Md, Wakil Walikota Padang Panjang Drs. Asrul, Kapolres Padang Panjang AKBP Sugeng Hariyadi, S.IK, MH, Kajari Padang Panjang.

Kemudian, Dan Secata B Rindam I/BB Padang Panjang, Ketua PN dan PA Padang Panjang, Kadishub Padang Panjang, Sekdako Padang Panjang, Kasat Pol PP dan Damkar Padang Panjang yang mewakili, Personil TNI/Polri, Personil Sat Pol PP dan Damkar, Personil Dishub Kota Padang Panjang, insan Pers dan undangan lainnya.

(AL)

Pos terkait