Angka positif virus corona (Covid-19) di Padang terus melonjak dari ke hari. Hal ini dikarenakan masih banyaknya warga yang mengabaikan imbauan pemerintah.
“Pertambahan jumlah positif karena masih relatif banyak warga yang abai dengan imbauan pemerintah,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang, Feri Mulyani Hamid, Minggu (12/04/2020).
Pemerintah Kota Padang sudah mengimbau warganya sejak jauh-jauh hari. Agar terhindar dari virus corona, Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah mengimbau warganya untuk mengenakan masker setiap ke mana saja. Termasuk menghindari kontak dengan orang terjangkit, melakukan social distancing dan physical distancing, serta mencuci tangan dengan sabun.
“Minggu pagi (12/04/2020) ini jumlah positif terjangkit virus masih 25 orang, penambahan terjadi pada siang harinya menjadi 30 orang,” kata Kadiskes.
Feri Mulyani mengimbau kepada seluruh warga untuk disiplin. Tidak mengabaikan imbauan pemerintah. Mengenakan masker, menjaga jarak, dan menerapkan pola hidup bersih, serta mengonsumsi makanan bergizi dan vitamin.
“Mari kita sama-sama disiplin, agar mata rantai penyebaran virus ini dapat terputus,” ajak Kadiskes.(H/CCL)