PESISIR SELATAN, TOP SUMBAR — Irzal Aziz, kurang lebih sudah 30 tahun mengabdi sebagai pegawai negeri sipil ( PNS) di inspektorat sebagai pengawas. Kali ini nama Irzal Aziz mencuat ke permukaan, bahkan digadang – gadang akan meramaikan bursa calon Wakil Bupati Pesisir Selatan pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun 2020 mendatang.
Pengalaman karir di organisasi olahraga, Ketua Koperasi Pegawai Negeri ( KPN) Kabupaten Pessel selama 15 tahun, Penggurus Auditor Sumbar, dan tampil sebagai nara sumber di berbagai kegiatan. Membuat isu berkembang di tengah masyarakat. Apa benar nama Irzal Aziz bakal ikut pada pesta demokrasi pilkada Pessel tahun 2020.
Ditemui media ini di Painan, Selasa (12/11/2019) Irzal Aziz mengatakan itu hal yang sah-sah saja. Karena setiap orang mempunyai hak untuk mencalonkan siapapun calonya.
“Itu hak masyarakat, siapapun orang nya sah – sah saja untuk mencalonkan siapa saja orangnya,” tegas Irzal.
Ia mengatakan, siapapun orangnya dari mana asalnya asal warga negara Indonesia mempunyai hak untuk mencalonkan dan dicalonkan diri maju pada pilkada, baik itu bupati maupun wakil bupati pada pilkada tahun 2020 di Kabupaten Pessel. Hak setiap orang perlu dihargai, karena setiap orang juga ada hak untuk mencolankan calonya.
Namun jika masyarakat dan rekan – rekan lainya menggenal nya, untuk maju sebagai Wabub Pessel kedepan akan dlihat situasi dulu.
“Ada beberapa orang petinggi partai di Pessel pernah menelpon, tapi saat ini secara tegas saya belum menyatakan diri, dan kita lihat saja dulu situasi di lapangan,” ungkapnya.
Pilkada Pessel masih lama, semua harus dilihat situasi masak – masak karena kalau sudah masuk dalam dunia politik harus siap seluruhnya. Bahkan, sampai saat ini belum ada partai pasti yang akan dipakai nya untuk maju Pilkada Pessel tahun 2020.
“Kalau pun semua atas kehendak Allah SWT, sebagai warga negara Indonesia dan keinginan masyarakat Pessel, saya siap – siap saja kalau diinginkan maju di pilkada Pessel 2020,” katanya. (RD)