PAYAKUMBUH,TOPSUMBAR — Tournament Badminton PHBN CUP I DIVISI II se Kota Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota 50 dalam Rangka Memeriahkan HUT RI ke-74 Tahun digelar pada 16 sampai 23 Agustus 2019 di Lapangan PB PATAS Kelurahan Padang Tangah Payobadar, Kecamatan Payakumbuh Timur dengan tema “Menumbuhkan Jiwa Sportifitas dengan Semangat HUT RI ke-74 Tahun menuju Indonesia Unggul”.
Hadir pada Jum’at (24/8) malam penutupan itu Wakil Walikota Payakumbuh H. Erwin Yunaz, SE, MM, Lurah Padang Tangah Payobadar April Zandi, S.ST, Ketua Karang Taruna PATA Rudi Gustian, Tokoh Masyarakat Dan warga masyarakat Kelurahan Padang Tangah Payobadar.
Dalam sambutannya, Wawako Erwin Yunaz memberikan apresiasi kepada pemuda di Kelurahan Padang Tangah Payobadar, Erwin Yunaz berharap dengan diselenggarakannya event ini bisa memupuk Jiwa solidaritas dan sportifitas dengan semangat HUT RI ke 74 Tahun menciptakan SDM Unggul di Kota Payakumbuh.
“Kita meminta ajang seperti ini bisa diagendakan menjadi kegiatan rutin di Kelurahan Padang Tangah Payobadar, karena kita melihat pelaksanaannya luar biasa baik dan peminat olahraga Bulutangkis ini banyak di Payakumbuh,” kata Erwin Yunaz
Sementara itu Rudi Gustian selaku Ketua Karang Taruna PATA Kelurahan Padang Tangah Payobadar menyebut dengan diselenggarakannya event ini diharapkan bisa memotivasi serta tumbuhnya bibit-bibit baru dalam cabang olahraga Bulutangkis.
“Terhindarnya warga masyarakat terkhusus generasi muda dan warga karang taruna Kelurahan Padang Tangah Payobadar dari pengaruh buruk Narkoba dan PEKAT,” ujar Rudi Gustian mantap. (ton)