PASAMAN BARAT, TOPSUMBAR — Kepolisian Sektor (Polsek) Ranah Batahan (Rabat) dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) Bhayangkara ke- 73 tahun 2019 ini menggelar serangkaian kegiatan berupa Bakti Religi, Jum’at pagi (21/6/2019).
Kegiatan Bakti Religi itu berupa gotong royong membersihkan lingkungan tempat ibadah yang diadakan di Masjid As Syuhada JorongĀ Muara Air Talang, Nagari Batahan, Kecamatan Ranah Batahan, Kabupaten Pasaman Barat dan dipimpin langsung Kapolsek Ranah Batahan IPTU Keling Dapit, SH, serta dihadiri oleh seluruh personil Polsek Rabat dan warga setempat.
“Kegiatan Bakti Religi personil Polsek Ranah Batahan di tempat ibadah ini dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke- 73 tahun 2019,” kata IPTU Keling Dapit, SH.
Kapolsek mengajak, di hari ulang tahun Bhayangkara ke- 73 Polri bersama
Rakyat dapat bersama-sama menjaga Kamtibmas yang lebih kondusif, tidak percaya kepada berita-berita bohong ( Hoaks ) dan menolak aksi-aksi kerusuhan yang bisa berdampak kepada kestabilitasan Nasional.
“Polri belum sempurna, namun kami akan berusaha menjadi yang terbaik dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat yang profesional, moderen dan terpercaya”, ujar IPTU Keling Dapit, SH.
Selain itu, tambah Kapolsek, kegiatan ini juga diharapkan dapat untuk mendekatkan diri kepada masyarakat, tentunya agar benar-benar menyatu dengan masayarakat agar peduli dengan lingkungan serta meningkatkan pelayanan kepada masayarakat.
Dengan adanya kegiatan gotong-royong Bakti Religi Polsek Rabat ini, masyarakat sekitar tempat ibadah terlihat sangat senang dan jadi terbantu. Sehingga mereka mengapresiasi kegiatan itu dan menyampaikan ucapan terimakasihnya. Harapan masyarakat, agar kegiatan-kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara rutin, tidak hanya terhenti sampai disitu saja.
Sehabis bakti religi, Ibadah Shalat Jum’at juga diikuti secara bersama oleh personil polsek, dan diwaktu itu Kapolsek Rabat IPTU Keling Dapit, SH merasa terpanggil untuk menjadi Muazin atau mengumandangkan Azan Shalat Jum’at. [M]