Ahpi Gusta Tusri bersalaman dengan Bupati Solok Gusmal saat acara Sertijab di Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok
KABUPATEN SOLOK, TOP SUMBAR — Jabatan Camat Bukit Sundi diserahterimakan dari Ahpi Gusta Tusri kepada Efiyardi di acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang diadakan di ruang pertemuan Camat Bukit Sundi, Rabu (12/9).
Sertijab tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Solok, Gusmal yang didampingi Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Solok Desnadevi Gusmal. Hadir pula pada kesempatan ini Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Solok Yondri Samin. Asisten Sekretaris Daerah, Staf Ahli Bupati dan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) bersama Wali Nagari dan Tokoh Masyarakat Bukit Sundi.
Bupati Solok dalam sambutannya menyampaikan, Kecamatan sebagai bagian dari struktural pemerintah Kabupaten Solok merupakan wilayah camat selaku perangkat daerah.
“Kepada camat yang baru yang telah diberi amanah untuk menduduki jabatan sekarang, supaya meningkatkan pemahaman terhadap tugas pokok dan fungsi dari unit kerja yang di tempati,” ujar Gusmal.
Untuk itu, dilanjutkan Gusmal, diharapkan kepada Camat yang baru untuk saling koordinasi dengan Forkopimcam, walinagari serta tokoh masyarakat.
Pejabat lama Ahpi Gusta Tusri dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas dukungan dan kerjasama masyarakat Bukit Sundi dalam mendukung program-program yang dicanangkan.
“Semoga ukhuwah yang telah terjalin tetap menjadi silaturrahmi,” kata Ahpi Gusta Tusri.
Sementara pejabat baru Efiyardi menyampaikan terima kasih kepada Bupati yang telah menberi kepercayaan untuk bertugas di Bukit Sundi.
“Semoga saya mampu mengemban amanah ini, dan mohon dukungan pada semua tokoh dan masyarakat di Bukit Sundi.” ucap Efiyardi.
Ketua TP PKK Kabupaten Solok yang ikut memberikan sambutan menyampaikan “Selamat menjalankan tugas” kepada Dorina Efiyardi sebagai ketua TP PKK Kecamatan Bukit Sundi yang baru.
“Semoga dapat mengemban amanah ini dengan sebaik-baiknya.
Manfaatkanlah kesempatan ini untuk meningkatkan pembinaan, dan melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menyangkut kepentingan masyarakat,” kata Desnadevi Gusmal.
“Kepada Ketua Tim TP-PKK Kecamatan yang lama Masniarti Mawardi terimakasih telah mengapdi selama masa jabatan di kecamatan bukit sundi,” pungkasnya. (Red)