DHARMASRAYA, TOPSUMBAR — Tokoh Masyarakat dari tiga kecamatan, yakni Sungai Rumbai, Asam Jujuhan, dan Koto Besar dijamu buka puasa bersama di Rumah Keluarga Besar H. Rasul Hamidi Dt Saridano, di Sungai Rumbai, Selasa (05/06).
Acara buka puasa bersama yang juga diikuti oleh Ketua KAN, Ketua Bamus, Kepala Jorong dan Ninik Mamak itu turut pula dihadiri oleh Pj. Sekda, Adlisman dan sejumlah Kepala OPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Dharmasraya.
Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, selaku tuan rumah dalam kesempatan itu menyampaikan terimakasih kepada segenap undangan yang sudah meluangkan waktu untuk hadir dalam acara tersebut.
“Islam mengajarkan kita untuk senantiasa menjalin silaturahim. Itulah kenapa dalam kesempatan ini kami mengundang bapak dan ibu untuk bersilaturahmi, dan sekaligus berbuka puasa bersama. Semoga kebersamaan kita dalam acara ini mendapat ridho dari Allah,” ujar bupati.
Selain berbuka puasa bersama, acara juga diisi dengan tausiyah agama dan sholat maghrib berjamaah. (Yanti/Hms)