DHARMASRAYA, TOPSUMBAR–Turnamen Sepakbola Sutan Riska Tuanku Kerajaan Cup yang diselenggarakan di Lapangan Bola Kaki Lagan Jaya II Kecamatan Tiumang, resmi ditutup, Sabtu (03/02). PS Persilaga keluar sebagai jawara dalam turnamen yang diikuti oleh 16 klub bola se Dharmasraya itu. Sementara posisi runner up, diraih oleh PS Dharma.
Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, yang menutup secara resmi turnamen tersebut, dalam kesempatan sambutannya menyampaikan apresiasi kepada panitia pelaksana yang telah menggagas turnamen ini.
“Semoga turnamen ini dapat melahirkan pesepakbola yang handal dan dapat berkiprah di klub-klub yang lebih besar atau klub profesional, dan mengharumkan nama daerah,” ujar bupati.
Sementara kepada seluruh tim yang telah ikut berpartisipasi dalam turnamen ini, bupati mengajak untuk menjadikan turnamen ini sebagai ajang untuk mengukur kemampuan dalam bermain sepakbola. Serta menjadi pengalaman untuk meningkatkan prestasi di masa yang akan datang.
Dalam kesempatan itu, bupati juga menyerahkan hadiah kepada para pemenang berupa trophy dan uang tunai sejumlah Rp 5 juta untuk Juara I dan Rp 3 juta untuk juara II. (Yanti/Rls)