Komisioner Devisi Teknis KPU Kota Padang saat bersama salah satu Paslon Walikota dan Wakil Walikota Padang Desri Ayunda, di Ruang Tunggu HIMPSI RSUP Dr M Djamil Kota Padang
PADANG, TOP SUMBAR — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang terus melakukan pendampingan pemeriksaan kesehatan, terhadap peserta Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Padang, diantaranya Desri Ayunda, pasangan calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Padang dari pasangan Emzalmi.
Jadwal yang telah ditentukan oleh Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) Wilayah Sumatera Barat, memastikan setiap pasangan yang ikut dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatangi ruangan yang telah disediakan oleh pihak RSUP Dr M Djamil Kota Padang.
KPU bekerja sama dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Badan Narkotika Nasional (BNN) dan Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) wilayah Sumatera Barat dalam rangka tes kesehatan jasmani dan rohani bagi calon kepala daerah.
“Pemeriksaan yang dilakukan oleh KPU Kota Padang di RSUP Dr M Djamil ini terhadap calon peserta berjalan baik. Items pemeriksaannya cukup lengkap,” kata Desri Ayunda pasangan dari Emzalmi untuk Wakil Walikota Padang, Jumat (12/1).
Tes Psikotes yang telah kita lalui walaupun itu cukup melelahkan, mudah-mudahan ini sebagai backup bagi KPU, terhadap calon yang ikut berkompetisi dalam Pilkada atau pemilihan legislatif.
“Mudah-mudahan mental dan fisik kesehatan kita memenuhi persyaratan untuk berkompetisi dalam Pilkada Walikota dan Wakil Walikota Padang,” harap Desri Ayunda.
Selain itu, Komisioner Devisi Teknis KPU Padang Chandra Eka Putra juga mengatakan, dalam dua hari ini KPU Kota Padang telah melakukan pendampingan kepada Paslon Walikota dan Wakil Walikota Padang untuk pemeriksaan kesehatan jasmani dan rohani di RSUP Dr M Djamil Kota Padang.
“Hari ini adalah hari kedua kita melakukan tes kesehatan bagi Paslon yang ikut berkompetisi dalam Pilkada Kota Padang. Hari ini juga akan dilakukan tes psikologi oleh HIMPSI Wilayah Sumatera Barat, sedangkan untuk pemeriksaan Narkoba itu dilakukan secara berkelanjutan,” kata Chandra Eka Putra selaku Komisioner KPU Kota Padang pada Top Sumbar, di Ruang Tunggu yang telah disediakan oleh HIMPSI di RSUP Dr M Djamil Kota Padang.
Pemeriksaan psikologi ini, dilanjutkan Chandra Eka Putra, dilakukan secara bergiliran sampai sore harinya. Hasil pemeriksaan akan diterima KPU Kota Padang pada Tanggal 15 Januari, yang akan diserahkan oleh tim pemeriksa yang telah dibentuk.
“Jadwal telah disusun oleh HIMPSI dibuka jam 8.00 sampai sere. pagi ini yang diperiksa Mahyeldi dan Desri Ayunda, sedangkan Emzalmi dan Hendri Septa diperiksa usai sholat Jumat,” jelasnya. (Syafri)